Cosrx Low pH Good Morning Gel Cleanser


Punya kulit berjerawat dan sulit mencari pembersih wajah yang ramah pada keluhan tersebut? Nah, coba Cosrx Low pH Good Morning Gel Cleanser saja!

Karena diformulasikan dengan bahan-bahan yang lebih ringan sehingga dapat mengembalikan kelembapan, menyeimbangkan minyak, dan melindungi penghalang kulit. 

Cosrx Low pH Good Morning Gel Cleanser adalah pembersih wajah dengan formula lembut yang bagus digunakan pada pagi hari. Pembersih muka ini juga mampu membersihkan kulit sensitif sekalipun dengan lembut berkat kandungannya.

Tingkat keasaman (pH) yang rendah pada face cleanser Cosrx juga hampir sama dengan pH alami kulit manusia, yakni 5-6. Alhasil, produk ini dapat membersihkan wajah secara maksimal tanpa memperparah masalah kulit. Selain itu, skin barrier yang memproteksi kulit juga tak bakal gampang rusak, terutama kalau kamu beraktivitas seharian di luar ruangan.

Tekstur pada Cosrx Low pH Good Morning Gel Cleanser lebih watery walau disebut sebagai face cleanser, tetapi konsistensinya bagus dan tak meninggalkan kesan lengket pada kulit wajah. Formula yang ringan juga membuatnya cepat meresap ke lapisan kulit terdalam.

Memakai Low pH Good Morning Gel Cleanser sama dengan face cleanser lainnya, Marshalova. Basahi dulu wajahmu, lalu keluarkan isi cleanser secukupnya di telapak tangan. Gosok perlahan dan aplikasikan secara merata sambil sesekali dipijat. Setelah itu, bilas menggunakan air bersih. Menurut review Cosrx Low pH Good Morning Gel Cleanser, produk ini bisa dipakai di waktu selain pagi hari.

Cosrx Low pH Good Morning Gel Cleanser dapat kamu beli dengan harga mulai dari Rp 55.250 untuk yang ukuran 50ml, dan Rp 131.750 untuk ukuran 150ml.

Ingredietns

Water, Cocamidopropyl Betaine, Styrax Japonicus Branch/Fruit/Leaf Extract, Butylene Glycol, Saccharomyces Ferment, Cryptomeria Nelumbo Nucifera Leaf Extract, Pueraria Lobata Root Extract, Tea Tree Leaf Oil, Allantoin, Citric Acid, Disodium Edta, dan lain-lain (silakan lihat kemasan untuk cek komposisi lengkapnya).

Komentar